get app
inews
Aa Text
Read Next : Gelaran Specta Kejuaraan Sepak Bola di Magelang Bertabur Artis Ibukota

Bicara di WWF Bali 2024, Nana Sudjana Sampaikan Pengelolaan Danau Rawa Pening yang Berkelanjutan

Rabu, 22 Mei 2024 | 01:12 WIB
header img
Pj Gubernur Jateng, Nana Sudjana membahas tentang pengelolaan danau Rawa Pening pada perhelatan World Water Forum (WWF) ke-10 di Nusa Dua Bali. Foto: Ist

BALI, iNewsJatenginfo.id - Penjabat (Pj) Gubernur Jateng, Nana Sudjana membahas tentang pengelolaan danau Rawa Pening pada perhelatan World Water Forum (WWF) ke-10 di Nusa Dua Bali, Selasa, 21 Mei 2024

“Pemprov Jateng memang berkomitmen untuk terus secara  berkelanjutan, menjadikan Danau Rawa Pening ini bermanfaat bagi masyarakat,” kata Nana di hadapan peserta  yang berasal dari berbagai belahan negara tersebut.

Dibeberkan Nana, Danau Rawa Pening berada di lokasi strategis, terhubung dengan tol Solo.- Semarang. Danau yang berlokasi di Kabupaten Semarang itu menjadi muara dari  14 anak sungai, dengan luas genangannya mencapai 1.850 ha,  elevasi +463,  volume 48,15 juta m3, dan tingkat sedimentasi 778,93 ton per tahun. 

Danau ini dimanfaatkan untuk berbagai kepentingan. Mulai dari  irigasi, pemenuhan kebutuhan air baku, PLTA,  mereduksi  debit banjir,  tempat pariwisata, maupun perikanan darat. Bahkan,  masyarakat juga memanfaatkan enceng gondok yang tumbuh di danau tersebut, sebagai bahan kerajinan dan kompos. 

Atas tingginya kebermanfaatan itu, Pemprov Jateng sangat mendukung upaya penyelamatan danau prioritas nasional tersebut. Komitmen Pemprov Jateng diwujudkan dengan  dibentuknya tim pengelolaan Danau Rawa Pening, melalui  Surat Keputusan (SK) Gubernur Jateng. 

Editor : Iman Nurhayanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut