get app
inews
Aa Text
Read Next : Waspada! Wabah Bakteri Pemakan Daging di Jepang, Dapat Menyebabkan Kematian dalam 2 hari

Ini Negara yang Lolos 16 Besar Piala Dunia 2022, Jepang-Maroko Sukses Beri Kejutan

Jum'at, 02 Desember 2022 | 09:51 WIB
header img
Kiper Jerman, Manuel Neuer berusaha menenangkan juniornya Jamal Musiala usai timnya gagal lolos 16 besar Piala Dunia 2022. Der Panzer kalah saing dengan Jepang dan Spanyol di Grup E. (Foto: REUTERS)

DOHA, iNewsJatenginfo.id - Daftar negara lolos 16 Besar Piala Dunia 2022 menjadi 14 pada Jumat (2/12). Jepang dan Maroko sukses membuat kejutan karena lolos sebagai juara grup. Tim yang lolos pertama ke 16 besar dari laga semalam ialah Kroasia. Luka Modric cs menahan imbang Belgia 0-0 pada laga Grup F di Stadion Ahmed bin Ali, Kamis (1/12).

Hasil itu membuat Kroasia finis sebagai runner-up Grup F. Sementara, sorotan lebih tertuju ke Belgia usai laga tersebut. Diperkuat pemain generasi emas anak asuh Roberto Martinez justru kembali gagal di Piala Dunia. Pada laga lainnya di grup yang sama ada Maroko.

Wakil Afrika sukses membikin kejutan dengan lolos ke 16 besar sebagai juara Grup F. Maroko menang 2-1 melawan Kanada di Stadion Al Thumama. Hasil ini mengulangi pencapaian terbaik mereka di Piala Dunia edisi 1986 lalu.

Pada laga Jumat (2/12) dini hari WIB, tersaji laga hidup mati di Grup E. Jepang vs Spanyol dan Kosta Rika vs Jerman. Jepang menang comeback 2-1 gemilang atas Spanyol. Tim Samurai Biru pun menjadi juara Grup E dan lolos 16 besar. Spanyol meski kalah, tetapi bisa lolos karena finis sebagai runner-up.

Kejutan juga terjadi di laga Kosta Rika vs Jerman. Sesuai prediksi, Jerman menang pada laga itu. Pasukan Hansi Flick sanggup menang 4-2. Hanya saja kemenangan itu tak berarti apa-apa bagi Jerman. Kemenangan Jepang atas Spanyol menutup peluang Jerman untuk lolos ke 16 besar. Alhasil, Der Panzer harus angkat kaki dari Piala Dunia 2022. Total sementara ini sudah ada 14 tim yang lolos ke babak 16 Piala Dunia 2022.

Daftar negara yang lolos 16 Besar Piala Dunia 2022:

Prancis, Brasil, Portugal, Belanda, Senegal, Inggris, Amerika Serikat, Australia, Argentina, Polandia, Kroasia, Maroko, Jepang, Spanyol

Daftar negara yang gugur:

Qatar, Kanada, Ekuador, Iran, Wales, Tunisia, Denmark, Meksiko, Arab Saudi, Kosta Rika, Jerman, Belgia

Artikel ini telah tayang di  https://www.inews.id/sport/soccer/daftar-14-negara-yang-lolos-16-besar-piala-dunia-2022-jepang-dan-maroko-bikin-kejutan?utm_source=inews-network_widget&utm_medium=internal_networks.

 

Editor : Iman Nurhayanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut