TEMANGGUNG, iNewsJatenginfo.id - Logo Hari Jadi Kabupaten Temanggung ke 188 resmi dilaunching oleh Bupati HM Al Khadziq didampingi Sekretaris Daerah Hary Agung Prabowo dan jajaran Forkopimda pada Jum'at, (7/10/2022) di halaman Pendopo Pengayoman.
Acara dubuka dengan Ngopi dan Ngelinting bersama. Pada Hari Jadi Temanggung pada 10 November 2022 ini Pemerintah mengambil tagline 'Tumbuh Berkembang Makin Matang", yang rencananya akan digelar serangkain 28 kegiatan selama satu bulan kedepan.
“Berbagai kegiatan sedang disiapkan, ada 28 kegiatan lebih dalam satu bulan, sehingga hampir setiap hari ada kegiatan, baik kegiatan diskusi, sarasehan, doa bersama, sampai ritual, baik itu Grebeg Menoreh, ritual pergantian songsong, upacara puncak HUT Temanggung, sampai pentas seni juga akan dilaksanakan, baik di Temanggung, Parakan, Ngadirejo, juga ada lomba-lomba kreatif, ada lomba dialog Temanggungan, lomba video, lomba memancing sambil bersih kali, juga ada pula pentas seni dan gerak jalan,” ungkap Bupati.
Dengan rangkain kegiatan tersebut harapan Bupati agar masyarakat semakim mengenal budaya Temanggung dan selalu mencintai daerahnya.
“Kita meriahkan, dengan harapan agar masyarakat semakin mencintai kabupaten kita, semakin dekat dengan pemerintahan kita. Dengan masyarakat semakin mencintai, semakin memiliki, akan memiliki rasa tanggung jawab yang lebih untuk memelihara, merawat dan melanjutkan cita-cita para pendiri dan para sesepuh di kabupaten ini,” tambahnya.
Tak hanya rangkaian acara, berbagai layanan sosial gratis juga turut disuguhkan di masing-masing dinas.
“Dinas Kesehatan melalui RSUD dan Puskesmas kami intruksikan memberikan layanan kesehatan tertentu secara gratis, kemudian Dinas Dukcapil juga untuk memberikan kemudahan dalam layanan berupa pengiriman gratis dokumen kependudukan bagi yang mengurus dokumen kependudukan selama bulan November, kemudian objek wisata Pikatan Waterpark pada tanggal 10 November tepat pada HUT Temanggung juga dibuka untuk seluruh masyarakat secara gratis, kemudian OPD lain sesuai tugasnya akan memberikan layanan-layanan yang gratis juga memudahkan seluruh masyarakat,” pungkasnya.
Editor : Iman Nurhayanto