Logo Network
Network

Waspada Lowongan Kerja Palsu agar Tak Mudah Tertipu, ini Ciri-cirinya

Hadi Widodo
.
Selasa, 23 Agustus 2022 | 22:44 WIB
Waspada Lowongan Kerja Palsu agar Tak Mudah Tertipu, ini Ciri-cirinya
Dear Pencari Kerja! Waspada Lowongan Kerja Palsu agar Tak Mudah Tertipu (Foto: IDXChannel)

SEMARANG, iNewsJatenginfo.id - Waspada lowongan kerja palsu harus diwaspadai pencari kerja apalagi lulusan baru. Mencari pekerjaan saat ini bisa dibilang tidaklah mudah. Pasalnya, persaingan di dunia kerja kian hari semakin ketat. 

Untuk itu, banyak oknum nakal yang mencoba untuk membuat lowongan kerja palsu demi semata-mata mendapatkan sejumlah uang dari para pencari pekerja. 

Oknum-oknum tersebut sengaja menjebak para pencari kerja dengan menyebarkan lowongan kerja bodong atau palsu.

Lantas, apa ciri-ciri lowongan kerja bodong?

Mengutip laman Instagram Kementerian Tenaga Kerja (Kemnaker) Selasa (23/8/2022) ada enam ciri bahwa lowongan tersebut palsu. Mulai dari membuat website gratisan, hingga menipu para pencari kerja dengan meminta sejumlah uang. 

Berikut ciri-ciri lowongan kerja palsu atau bodong:

1. Menggunakan e-mail dan website gratisan yang memiliki kemiripan domain perusahaan terkait.

2. Media penyebaran via SMS, dengan respons cepat dan buru-buru untuk mengajak interview.

3. Melakukan telepon langsung dan menyampaikan jika telah mengirimkan balasan dan  minta untuk segera ditindaklanjuti.

4. Menawarkan gaji tinggi, padahal level yang ditawarkan hanya sebagai staf biasa.

5. Mencantumkan foto karyawan atau segala yang terkait dengan perusahaan untuk meyakinkan korbannya.

6. Meminta untuk mengirimkan sejumlah uang untuk biaya administrasi atau keperluan lainnya. 

Editor : Iman Nurhayanto

Follow Berita iNews Jatenginfo di Google News

Bagikan Artikel Ini