MILAN, iNewsJatenginfo.id - AC Milan mengalahkan Empoli 1-0 pada giornata ke-28 Liga Italia di San Siro, Minggu (10/3/2024) malam WIB. Christian Pulisic pahlawan kemenangan I Rossoneri.
Christian Pulisic sempat membuka harapan AC Milan untuk memimpin cepat atas Empoli. Sayangnya, tendangan voli mantan penyerang Chelsea itu masih bisa diamankan okiper tim tamu, Elia Caprile.
Hingga memasuki menit ke-30, AC Milan dan Empoli kesulitan menembus pertahan masing-masing. Kendati demikian, Rossoneri menguasai 78 penguasaan bola dan sisanya dipegang Empoli.
AC Milan berhasil memimpin pada menit ke-41, setelah tendangan akurat Christian Pulisic tak mampu dijangkau Elia Caprile. Meski wasit sempat melihat VAR, tetapi gol Christian Pulisic dinyatakan sah.
Davide Calabria hampir membuat menggandakan keunggulan AC Milan pada awal babak kedua, tetapi tendanganya dari dalam kotak penalti melambung tinggi diatas mistar. Sementara usaha Samuel Chukwueze untuk membuat AC Milan menjauhkan keunggulan pada menit ke-66 masih belum berhasil, setelah pemain lawan mampu mengantisipasi peluang tersebut.
Editor : Iman Nurhayanto
Artikel Terkait