Bermimpi Dapat Hotel Harga Murah? Ini Dia Jawabannya

Syifa Fauziah
Mengenal hotel paling murah di dunia (Foto: YouTube)

JAKARTA, iNewsJatenginfo.id - Berlibur ke luar negeri dengan biaya murah namun bisa mendapatkan harga murah menginap di hotel, emang ada? ada dong.

Belakangan di Bangladesh, berdiri sebuah hotel yang bisa mewujudkan keinginanmu menginap di hotel saat plesiran dengan harga yang sangat super murah.

Ya, Hotel itu bernama Hotel Faridpur. Belakangan, hotel ini mencuri perhatian publik. Sebab hotel yang berada di Bangladesh itu memiliki harga yang sangat murah, yakni 30 Taka atau setara dengan Rp5.000 per malam.

Harga tersebut tentu saja menggiurkan wisatawan yang ingin berlibur dengan budget yang minim. Kalau berkesempatan untuk datang ke Bangladesh, tak ada salahnya lho mencoba menginap di hotel tersebut.

Lantas, seperti apa yah fasilitas dari hotel tersebut? Berikut ulasan fakta menarik tentang Hotel Faridpur. Dirangkum Rabu (26/10/2022).

Biaya per malam Rp5.000

Faridpur satu-satunya hotel yang diklaim memiliki harga termurah di dunia. Sebab per malamnya hotel tersebut hanya dibanderol 30 Taka atau sekitar Rp5.000 untuk satu malam.

Meski dijuluki hotel termurah, di hotel ini juga ada klasifikasi yang mahal. Kamar yang paling mahal ini harganya 1,25 poundsterling atau setara Rp19.700 satu malam.

Gunakan bangkai perahu

Mengingat harganya yang sangat murah, jangan dibayangkan hotel ini memiliki bangunan mewah nan Instagramable. Sebab hotel ini menggunakan bangkai kapal. Hotel dengan konsep terapung ini pertama kali membuka layanan akomodasinya pada tahun 1950-an.

Dari waktu ke waktu, jumlah hotel meningkat, tetapi setelah kemerdekaan, jumlahnya berkurang menjadi hanya lima bangkai kapal yang digunakan.

Tersedia 48 kamar

Uniknya, total ada 48 kamar yang ditawarkan hotel ini untuk wisatawan dengan fasilitas seperti toilet, kipas angin, tempat tidur, dan air bersih. Mereka menyediakan tempat tidur susun di kamar.

Editor : Iman Nurhayanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network