Membumikan Literasi Untuk Negeri, PD IPM Banjarnegara Gelar Bedah Buku

Mawar Ledya Serli
PD IPM Banjarnegara mengadakan kegiatan Bedah Buku, Sabtu, (22/10/2022). Foto: Ist

BANJARNEGARA, iNewsJatenginfo.id - Bidang Pengembangan Ilmu Pengetahuan (PIP) Pimpinan Daerah Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PD IPM) Banjarnegara mengadakan kegiatan Bedah Buku, Sabtu, (22/10/2022).

Bedah buku merupakan kegiatan mengulas kembali isi buku, serta mengkritisi buku, baik dari segi kekurangan maupun kelebihan dari buku tersebut. 

"Program Kerja Bedah Buku ini bertujuan untuk melatih keterampilan anggota PD IPM Banjarnegara khususnya dan pelajar pada umumnya, serta sebagai upaya untuk meningkatkan minat baca pelajar," terang Andika Wahyu Ardianto selaku Ketua Bidang PIP

"Semoga program ini bisa terus berjalan dan menebar kebermanfaatannya untuk pelajar dan umum," pungkasnya.

Kemudian, bedah buku perdana tersebut dilangsungkan di gedung Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Banjarnegara sebelah barat dan diikuti oleh internal anggota PD IPM Banjarnegara, serta cabang dan ranting dibawahnya dan tak lupa juga ditayangkan langsung via Instagram.

Editor : Iman Nurhayanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network