Rel Jalur Selatan Ambles Akibat Hujan, Sejumlah Kereta Api di Stasiun Purwokerto Datang Terlambat

Antara
Tim Pasarana PT KAI melakukan penanganan darurat dengan memasang bantalan kayu sebagai penopang landasan bawah rel jalur KA di KM 372+400 Petak Jeruk Legi-Kawunganten Kabupaten Cilacap Sabtu (8/10/20220). Foto : Antara

Kemudian KA 131 Mutiara Selatan relasi Surabaya Gubeng-Kiaracondong lambat 324 menit, KA Parcel Selatan (KA 299C) lambat 199 menit, dan KA 284 Kahuripan relasi Kiaracondong-Blitar lambat 217 menit.

Pihaknya  telah mengambil langkah penanganan agar kelambatan perjalanan KA tidak bertambah dengan melakukan operstapen terhadap perjalanan KA tersebut, yaitu dengan memindahkan penumpang ke armada bus.

Selain itu, PT KAI Daop 5 Purwokerto juga mengubah rute perjalanan KA 301 Serayu Pagi relasi Purwokerto-Kroya-Kiaracondong-Pasarsenen menjadi Purwokerto-Cirebon-Cikampek-Pasarsenen.

“Hingga saat ini, seluruh tim prasarana PT KAI (Persero) terus berupaya melakukan tindakan penanganan kondisi di lintas untuk dapat memastikan keselamatan dan keamanan perjalanan kereta api di sejumlah area jalur rel yang terdampak,” terangnya.

Bagi calon penumpang KA yang terdampak, dapat melakukan proses pembatalan tiket melalui loket yang terdapat di stasiun.

“Pembatalan tiket karena perjalanan kereta api akan dikembalikan 100 persen di luar bea pesan. Atas nama PT KAI, kami mohon maaf atas ketidaknyamanan ini,” pungkas Daniel.

Editor : Iman Nurhayanto

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network