Cara membuatnya
Rebus mie instan seperti biasa kemudian tiriskan dan beri bumbu, aduk rata. Siapkan telur di mangkok, campur dengan bawang putih, bawang merah, cabai, daun bawang dan sedikit garam, aduk rata. Masukkan mie instan ke dalam mangkok yang berisi telur, campur dan aduk rata. Panaskan minyak di wajan kemudian masukkan adonan telur mie. Masak omelet mie seperti membuat telur dadar hingga matang. Jika warnanya sudah kuning kecokelatan, angkat omelet dan sajikan bersama saus sambal atau saus tomat.
Itulah resep praktis telur campur mie ala anak kost. Enak nggak pakai lama. Resep yang sangat mudah bukan? Selamat mencoba resep ini dan semoga keluarga di rumah suka.
Editor : Iman Nurhayanto
Artikel Terkait