Mendengar 4 Muslim Dibunuh di Amerika, Joe Biden Langsung Marah dan Sedih

Muhaimin
Presiden Joe Biden kecam pembunuhan 4 muslim di Amerika, (Foto : Reuters)

WASHINGTON, iNewsJatenginfo.id - Adanya kasus pembunuhan empat pria Muslim di negara bagian New Mexico, Amerika Serikat (AS) langsung dikecam oleh Presiden Joe Biden. Dalam pandangan polisi mungkin terkait dan bisa jadi merupakan kejahatan rasial.

“Saya marah dan sedih dengan pembunuhan mengerikan empat pria Muslim di Albuquerque,” kata Biden di Twitter pada Minggu.

“Sementara kami menunggu penyelidikan penuh, doa saya bersama keluarga korban, dan pemerintahan saya mendukung komunitas Muslim. Serangan kebencian ini tidak memiliki tempat di Amerika," lanjut Biden.

Polisi di Albuquerque, kota terbesar di New Mexico, mengatakan pada hari Sabtu bahwa mereka sedang menyelidiki pembunuhan tiga pria Muslim yang sekarang mereka curigai terkait dengan pembunuhan keempat dari tahun lalu.

Polisi di Albuquerque, kota terbesar di New Mexico, mengatakan pada hari Sabtu bahwa mereka sedang menyelidiki pembunuhan tiga pria Muslim yang sekarang mereka curigai terkait dengan pembunuhan keempat dari tahun lalu.

Polisi Albuquerque mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa mereka menemukan korban terbaru pada Jumat malam lalu. Jasad korban ditemukan di dekat kantor Layanan Keluarga Lutheran yang memberikan bantuan kepada para pengungsi.

Polisi tidak mengidentifikasi jasad korban, tetapi mengatakan dia berusia pertengahan 20-an tahun, Muslim, dan penduduk asli Asia Selatan.

"Penyelidik percaya pembunuhan hari Jumat mungkin terkait dengan tiga pembunuhan baru-baru ini terhadap pria Muslim juga dari Asia Selatan," kata polisi.

Editor : Iman Nurhayanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network