get app
inews
Aa Read Next : Meski Diseret Buaya, Emak-Emak di INDRAGIRI HILIR Balas Pukuli Sampai Buayanya Menyerah Pergi

Seekor Buaya Antar Jenazah Balita Korban Tenggelam di Kutai Kartanegara ke Keluarga

Minggu, 22 Januari 2023 | 09:34 WIB
header img
Penampakan seekor buaya membawa jenazah balita korban tenggelam (FOTO: Tangkapan Layar)

TENGGARONG, iNewsJatenginfo.id - Warga Muara Jawa, Kutai Kartanegara dihebohkan dengan kemunculan seekor buaya, pada Jumat (20/1/2023) pagi. Pasalnya, reptil buas tersebut membawa jenazah bocah balita di kepalanya.

Korban diketahui bernama Muhammad Ziyad Wijaya. Bocah berusia 4 tahun itu sebelumnya dilaporkan hilang sejak Rabu (18/1/2023) sore saat sedang bermain sediri di belakang rumahnya di Muara Jawa. 

Penampakan buaya membawa jenazah tersebut diabadikan sejumlah pekerja yang sedang beraktivitas di perairan Handil 2. Meski dibawa buaya, tidak ditemukan satu pun luka dan tubuh bocah tersebut masih utuh.

Buaya tersebut baru melepaskan korban setelah pihak keluarga dibantu sejumlah pekerja di sekitar lokasi mendekat dan melakukan evakuasi.

Kapolsek Muara Jawa AKP Hadriansyah mengungkapkan, jenazah korban ditemukan setelah sejumlah karyawan perusahaan di Handil 2 curiga dengan benda yang mengambang dan dibawa seekor buaya di sungai.

"Karyawan perusahaan PT Meindo melapor ke warga melihat benda yang mengapung menyerupai mayat di perairan Handil 2 Muara Jawa sekitar pukul 06.00 WITA pagi," jelasnya, Jumat (20/1/2023). 

Warga kemudian melakukan pengecekan menggunakan perahu dan menemukan sesosok mayat anak kecil. Temuan tersebut kemudian dilaporkan ke Polsek Muara Jawa dan Basarnas.

"Jenazah korban kemudian langsung dievakuasi dan diserahkan ke keluarga untuk dimakamkan," ujarnya.

AKP Hadriansyah menambahkan, korban sebelumnya dilaporkan hilang sejak Rabu 18 Januari 2023 lalu. Saat itu, korban sedang bermain di belakang rumah tanpa pengawasan orang tua.

Kakek korban mengingatkan kedua orang tuanya untuk menyuruh anaknya pulang karena sudah menjelang malam. Namun setelah dicari-cari, korban sudah tidak ada dan sempat dilakukan pencarian namun tidak membuahkan hasil.

"Korban lepas dari pengawasan orang tua dan diduga jatuh ke sungai. Ini menjadi peringatan bagi warga untuk mengawasi anak-anak ketika bermain terutama di pinggir sungai," pungkasnya.

Editor : Iman Nurhayanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut