Kota Tegal Jadi Arena Kejuaraan Balap Sepeda Open Turnamen Tingkat Nasional

Tim iNews.id
Tangkapan layar Lokasi Kejurnas Balap Sepeda Usia Dini Criterium. Foto: Zafran Arshak

TEGAL, iNewsJatenginfo.id - Kota Tegal Jawa Tengah, terpilih menjadi tempat digelarnya Kejuaraan Nasional Balap Sepeda Usia Dini Tegal Criterium 2022, yang bakal berlangsung Sabtu (4/6) pagi. 

Kejuaraan yang dikonsep open turnamen tersebut bakal diikuti 300 peserta dari berbagai daerah, termasuk pebalap-pebalap luar negeri dan atlet balap sepeda ternama.

Pengurus Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Kota Tegal Ari Ardian saat Konferensi Pers di Premiere Hotel, Kamis (2/6) sore, menyampaikan kejuaraan nasional balap sepeda usia ini akan dilaksanakan Sabtu (4/6) mulai pukul 07.00 di Alun-alun Kota Tegal. 

"Berbagai persiapan sudah dilakukan panitia, dari mulai perijinan dan pengamanan yang melibatkan Polres Tegal Kota, Satpol PP Kota Tegal dan Dinas Perhubungan Kota Tegal, " ujar Ari

Gelaran kompetisi tersebut sudah disebarkluaskan ke daerah-daerah, dan rencananya akan diikuti 300 peserta dari berbagai daerah, termasuk kehadiran Aiman Cahyadi salah satu atlet balap sepeda ternama dan pebalap dari Malaysia akan turut serta berlaga. 

"Tujuan diadakannya kejuaraan tersebut adalah untuk memberikan kesadaran masyarakat akan pentingnya olahraga dengan bersepeda, mencari bibit-bibit atlit baru sebagai persiapan untuk ajang kompetisi Porprov tahun depan, sekaligus untuk mengenalkan Kota Tegal sebagai destinasi wisata olahraga," tutur Ari. 

Pengurus ISSI Provinsi Jateng Satmoko menyebut kejuaraan balap sepeda itu dikonsep dengan open turnamen. Jadi bisa diikuti peserta dari mana saja dan dari berbagai usia dari anak hingga dewasa. 

"Untuk kategori yang ditandingkan dari mulai BMX putra putri dari usia 5 sampai 12 tahun, kategori road bike putra putri dari usia 13 sampai 45 tahun, kategori road bike putra diatas usia 46 tahun, dan kategori road bike lokal wilayah Kota Tegal, " papar Satmoko.

Editor : Iman Nurhayanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network