Kecelakaan, Angkutan Umum Tabrak Motor di Jalan Raya Semarang-Solo

Angga Rosa
Petugas Satlantas Polres Salatiga saat melakukan olah TKP kecelakaan lalu lintas di Jalan Jenderal Sudirman, Rabu (25/5). Foto: IST

SALATIGA, iNewsJatenginfo.id - Kecelakaan lalu lintas terjadi di jalan raya Semarang-Solo, tepatnya di daerah Cebongan, Argomulyo, Kota Salatiga, Rabu (25/5). Angkutan umum Isuzu Prona bertabrakan dengan sepeda motor Honda Scoopy.

Akibatnya, belasan orang penumpang dan pengendara motor mengalami luka-luka. Selain itu, kedua kendaraan bermotor yang terlibat kecelakaan ringsek.

Kasat Lantas Polres Salatiga AKP Bety Nugroho menjelaskan, kecelakaan bermula ketika motor Honda Scoopy yang dikendarai Devi Cindy Fatika berjalan dari arah Tingkir menuju Salatiga. 

Kemudian angkutan umum Isuzu yang dikemudikan M Eka Purnomo (37) warga Kutowinangun Kidul, Tingkir, Salatiga dan searah dari Tingkir melaju di belakang motor.

"Sesampainya di TKP motor hendak menyeberang ke kanan hendak masuk ke gang kampung. Karena sopir angkutan umum kurang konsentrasi dan tidak memperhatikan kendaraan di depannya maka terjadilah kecelakaan," kata Bety.

Bety menyatakan, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kecelakaan ini. "Korban jiwa nihil. Korban luka 15 orang," ujarnya.

Editor : Iman Nurhayanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network