MI Alam Alfa Kids Backpacker Rohani ke Kota Lasem, Melatih Moderaasi Agama Sejak Dini Siswan

Tim iNews.id
Kota Multikultural Lasem

PATI, iNewsJatenginfo.id - MI Alam Alfa Kids Desa Ngablak Kecamatan Cluwak Kabupaten Pati Jawa Tengah, mengenalkan praktik moderasi beragama siswa kelas 6.

Mereka diajak backpacker rohani dengan kendaraan umum ke Kota Multikultural Lasem pada hari Sabtu-Minggu, 21-22 Mei 2022.

Siti Komariyah, Kepala MI Alam Alfa Kids menyatakan, bahwa kegiatan ini diarahkan untuk mengenal praktik moderasi beragama di Lasem. 

Lasem dikenal sebagai "Tiongkok Kecil", kota multikultural yang toleran. Di Lasem tergambar perpaduan budaya Cina, Islam, dan Jawa yang menyatu dalam keharmonisan. 

"Peserta Didik diajak melihat secara langsung untuk membuktikan diskusi teori yang telah dilakukan di kelas" tegasnya.

Kegiatan dikemas dalam perjalanan rohani dengan berziarah di pasujudan Sunan Bonang, menyusuri Kota Tua di Perkampung Cina, Berkunjung Budaya di pusat Batik, dan wisata pantai.

Secara terintegratif kegiatan dipadukan dengan materi pembelajaran di kelas. Seperti tracking untuk penguatan fisik, membaca peta, sholat berjamaah, ziarah kubur, dan menulis laporan kegiatan.
 

Editor : Iman Nurhayanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network