Dokter Mesty Ariotedjo Ungkap Tanda Pubertas Pertama Laki-Laki

Muhammad Sukardi
Dokter Spesialis Anak dr Mesty Ariotedjo, Sp.A. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNewsJatenginfo.id - Dokter Spesialis Anak, dr. Mesty Ariotedjo, Sp.A, menjadi viral di media sosial setelah membagikan informasi yang mengejutkan mengenai tanda-tanda pubertas pertama pada laki-laki.

Selama ini, banyak yang beranggapan jika tanda pubertas pertama pada laki-laki adalah pertumbuhan jakun, namun menurut penjelasan medis, hal tersebut tidaklah benar.

Dokter Mesty Ariotedjo juga menegaskan jika tanda pubertas pertama pada laki-laki bukanlah mimpi basah atau perubahan suara menjadi lebih berat. Lalu, apa sebenarnya yang dimaksud?

Penjelasan mengenai tanda pubertas pertama pada laki-laki ini disampaikan oleh Dokter Mesty dalam sebuah acara. Dalam kesempatan tersebut, ia mengajukan pertanyaan kepada audiens yang hadir, dan mayoritas dari mereka memiliki pemahaman yang salah mengenai tanda pubertas pertama pada laki-laki.

"Bukan, jakun bukan tanda pubertas. Suara juga bukan tanda pubertas yang diukur. Soal mimpi basah, itu sudah yang terakhir (jadi bukan tanda pubertas pertama laki-laki)," kata dr Mesty Ariotedjo di konten edukasinya di X @mestyariotedjo yang kini sudah ditonton 2,4 juta kali, dikutip iNews.id Rabu (13/11/2024). 

Dokter Mesty menyatakan jika tanda pertama pubertas pada laki-laki adalah pertumbuhan testis atau buah zakar.

"Jadi, pada laki-laki yang belum pubertas, testisnya seukuran kira-kira kacang merah, tapi kalau si anak mulai pubertas, buah zakar kira-kira seukuran buah anggur," ungkap kakak kandung Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo itu. 

Editor : Iman Nurhayanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network