Fajar/Rian Tersingkir usai Kalah Vs Jagoan China pada Olimpiade 2024

Andhika Khoirul Huda
Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto kalah lawan unggulan pertama, Liang Weng Keng/Wang Chang dari China di perempat final Olimpiade Paris 2024. (Foto: PBSI)

PARIS, iNewsJatenginfo.id- Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto kalah lawan unggulan pertama, Liang Weng Keng/Wang Chang dari China di perempat final Olimpiade Paris 2024. Fajar/Rian kalah dengan skor 22-24 dan 20-22.

Pertandingan berlangsung di Adidas Arena, Paris, Prancis, Kamis (1/8/2024) malam WIB. Fajri -sebutan Fajar/Rian- tertinggal 1-3 lebih dulu di awal pertandingan. Namun, mereka mampu dengan cepat melawan untuk menyamakan skor menjadi 4-4 dan 5-5.

Sayangnya, selepas itu pasangan Tim Merah-Putih banyak melakukan kesalahan sendiri sehingga tertinggal lagi di angka 5-8. Liang/Wang pun dengan mudah mencapai interval gim pertama dengan keunggulan 11-5.

Usai rehat, Liang/Wang masih terus mendominasi dan memperlebar keunggulan menjadi 15-11. Namun perlahan-lahan bisa keluar dari tekanan untuk memangkas ketertinggalan menjadi 14-16.

Bahkan, akhirnya Fajar/Rian bisa menyamakan kedudukan menjadi 17-17 dan kemudian 20-20. Pertarungan sengit pun berlangsung di poin-poin krusial, tetapi sang duet Indonesia melakukan banyak kesalahan sendiri sehingga akhirnya tumbang dengan skor 22-24 di gim pertama.

 Pada gim kedua, Fajri mampu menekan lawan dengan permainan cepat yang mereka terapkan. Hasilnya, mereka unggul tiga angka dalam kedudukan 5-2.

Editor : Iman Nurhayanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network