Laga Man City vs Arsenal Berakhir Imbang, Liverpool Masih Kokoh di Puncak Klasemen

Abdul Haris
Striker Manchester City Erling Haaland melepaskan tembakan ke gawang Arsenal pada pekan ke-30 Liga Inggris 2023-2024 di Etihad Stadium, Senin (1/4/2024) dini hari WIB. Skor berakhir 0-0. (Foto: REUTERS)

MANCHESTER, iNewsJatenginfo.id – Manchester City vs Arsenal berakhir imbang 0-0 pada pekan ke-30 Liga Inggris 2023-2024 di Etihad Stadium, Senin (1/4/2024) dini hari WIB. Hasil ini membuat Liverpool belum tergusur dari takhta klasemen sementara. 

Jalannya Pertandingan

Main di kandang sendiri, Man City langsung mengambil inisiatif menyerang. Namun, permainan disiplin Arsenal membuat tuan rumah kesulitan mendekati pertahanan tim tamu. 

Justru Arsenal yang lebih dulu mengirim ancaman pada menit ketujuh saat umpam Ben White disambut tembakan kaki kanan Gabriel Jesus dari sisi kiri pertahanan tuan rumah. Sayang, arahnya masih belum tepat sasaran. 

Man City baru mendapat peluangnya pada menit ke-15 melalui tembakan Nathan Ake dari jarak dekat memaksimalkan umpan Kevin De Bruyne. Namun, usaha itu masih bisa digagalkan pertahanan Arsenal. 

Kemudian pada menit ke-37, The Citizens kembali mendapat peluang saat umpan Josko Gvardiol yang main sebagai bek kiri mengarah ke Erling Haaland. Sayang sundulan bomber asal Norwegia itu masih keluar target. 

Editor : Iman Nurhayanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network