Ini Dia Sosok Supratikno, Kades Terpilih Gilirejo Baru Miri Sragen

Sugiyanto
Supratikno berhasil meraih kemenangan pada Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) di Desa Gilirejo Baru Miri. (Foto: iNews/Sugiyanto)

SRAGEN, iNewsJatenginfo.id - Pilkades serentak kemarin telah dilaksanakan di beberapa Desa di Kabupaten Sragen. Salah satunya yakni Desa Gilirejo Baru, Kecamatan Miri, Selasa (25/10/2022).

Di Desa Gilirejo Baru, ada 3 kandidat Calon Kepala Desa, yaitu pada nomor urut pemilihan 1 ada Supratikno, nomor urut pemilihan 2 ada Marjono dan nomor urut pemilihan 3 ada Misron SH.

Saat dilaksanakan pemilihan secara langsung, Supratikno berhasil meraih suara terbanyak dengan perolehan 835 suara (47,39%), disusul Misron SH dengan perolehan 791 Suara (44,89%), dan yang terakhir Marjono dengan perolehan 136 suara (7,72%). 

Kemenangan Supratikno dalam pemilihan langsung ini tidak lepas dari dukungan masyarakat Desa Gilirejo Baru. Secara khusus Supratikno sendiri sebelumnya belum pernah berkecimpung di pemerintahan, dia hanya berlatarbelakang seorang petani.

Lantas, seperti apa perjalanan karir Supratikno yang dikenal oleh masyarakat setempat sebagai sosok yang ramah ini? Berikut biodatanya!

Nama Lengkap: Supratikno
Tempat, tanggal & Lahir: Sragen, 04 Maret 1979
Nama Istri: Yuniasih
Anak-anak: Ariyan Danu Adam & Orisya Syafifa

Orang Tua:
Ayah: Almarhum Danuri
Ibu: Sartiyem

Alamat tempat tinggal: Dukuh Sumberjo RT 004 RW -, Desa Gilirejo Baru, Kecamatan Miri, Kabupaten Sragen. 

Perjalanan karir Supratikno sebelumnya terhitung sangat memperihatinkan, dia dulunya adalah seorang tenaga serabutan kasar yakni sebagai seorang pekerja proyek. Hingga, pada usianya yang semakin tua harus memaksanya untuk berhenti, dan memilih bertani dan berternak mengurus sapi di rumah. Setiap hari kesibukan Supratikno mencari rumput di ladang untuk pakan ternaknya.

Dengan keadaan Supratikno yang sedemikian itu, para tetangga, teman dan orang yang kenal padanya sampai menyebutnya dengan sebutan 'Tani Yutun/ Petani Tulen'. 

Dari kebiasaan-kebiasan baik yang dimiliki Supratikno, masyarakat mendorongnya agar bersedia mencalonkan diri sebagai calon Kepala Desa di Gilirejo Baru. 

Itu semua terbukti, Supratikno dipercaya oleh masyarakat untuk memimpin Pemerintahan Desa Gilirejo Baru, dia berhasil menang pada pemilihan langsung Kepala Desa dengan perolehan 835 Suara.

Pilkades di Gilirejo Baru berjalan lancar dan kondusif, tidak ada gejolak maupun dampak negatif yang timbul setelah perhitungan suara dinyatakan selesai.

Editor : Iman Nurhayanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network