Kapolres Pemalang Apresiasi Masyarakat Karena Berpartisipasi Wujudkan Pilkades yang Kondusif

Aryanto
Kapolres bersama Forkopimda meninjau lokasi pelaksanaan Pilkades. Minggu (9/10/2022). Foto: iNews ID/ Aryanto

PEMALANG, iNewsJatenginfo.id - Kapolres Pemalang AKBP Ari Wibowo menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh lapisan masyarakat yang telah berpartisipasi dalam menjaga situasi tertib dan kondusif selama gelaran Pilkades serentak tahun 2022 di wilayah Kabupaten Pemalang, Minggu (9/10/2022).

AKBP Ari Wibowo mengatakan, suksesnya kontestasi Pilkades serentak yang digelar di 11 Desa Kabupaten Pemalang, tidak lepas dari peran serta seluruh lapisan masyarakat, baik tokoh masyarakat, agama, pemuda, hingga calon kades, panitia pilkades dan masyarakat pengguna hak pilih.

"Untuk itu, kami dari Kepolisian, TNI beserta unsur pemerintah daerah yang melaksanakan pengamanan jalannya Pilkades serentak, mengucapkan terima kasih yang tak terhingga," ucap Kapolres.

Sementara, saat berlangsungnya pemungutan dan penghitungan suara di TPS, Kapolres Pemalang mengatakan, dirinya bersama jajaran Forkopimda Kabupaten Pemalang memantau langsung situasi Kamtibmas ke 11 Desa.

"Pengamanan dilakukan secara optimal, untuk menjamin keamanan masyarakat yang akan menggunakan hak pilihnya di TPS," terangnya.

Dalam pengamanan 160 TPS di 11 Desa yang menggelar Pilkades serentak, Kapolres Pemalang menjelaskan, Polres Pemalang juga mendapatkan bantuan ratusan personil BKO Polres tetangga, BKO Brimob, Kodim 0711/Pemalang dan pemerintah daerah.

"Alhamdulillah, gelaran Pilkades serentak tahun 2022 di Kabupaten Pemalang, dapat berjalan lancar, aman dan kondusif, seperti harapan kita bersama," pungkas Kapolres dengan gembira.

Editor : Iman Nurhayanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network