Walkot Tegal Minta Jemaah Haji Tidak Berhenti Disiplin

Nino
Dedy Yon saat Tasyakuran Haji Kota Tegal Tahun 2022 di Pendopo Ki Gede Sebayu. (Foto: Istimewa)

TEGAL, iNewsJatenginfo.id - Walikota Tegal, H Dedy Yon Supriyono meminta jemaah haji Kota Tegal yang baru pulang menunaikan ibadah haji, untuk tidak berhenti dalam melaksanakan disiplin, agar terus dibawa sampai ke tanah air dan tidak henti dilakukan dalam kehidupan sehari-hari. 

"Saya berdoa semoga seluruh jamaah haji Kota Tegal menjadi haji yang mabrur. Saya yakin selama menunaikan ibadah haji, bapak, ibu mendapatkan banyak hikmah dan pelajaran. Salah satunya adalah kebiasaan disiplin di setiap kegiatan. Ada waktu-waktu tertentu yang harus dipatuhi bapak ibu untuk melaksanakan aktivitas berhaji yang sesuai ketentuan agar sah hajinya. Kedisiplinan ini saya harap terus dibawa sampai ke tanah air dan tidak henti dilakukan dalam kehidupan sehari-hari," ujar Dedy Yon saat Tasyakuran Haji Kota Tegal Tahun 2022 di Pendopo Ki Gede Sebayu, Kamis (25/08/2022).

Dedy Yon menyampaikan, jamaah haji merupakan aset bangsa dalam pembangunan moral umat setelah digembleng di tanah suci untuk bisa mengubah baik dirinya, keluarganya maupun lingkungannya dalam kebaikan. 

Plh Kepala Kementerian Agama Kota Tegal, H Tohari dalam laporannya menyampaikan bahwa terima kasih kepada semua pihak karena penyelenggaraan haji tahun 2022 berjalan lancar.

"Kami sampaikan rasa terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya, dari 110 jamaah haji Kota Tegal yang terdiri dari 47 jamaah laki-laki, 63 jamaah perempuan kembali dalam keadaan sehat wal afiat. Pemondokan hotel layak dan dekat dengan pusat peribadahan, surplus makan minum, tidak kurang suatu apapun," ujar H. Tohari.

Hadir Wakil Ketua DPRD Kota Tegal Habib Ali Zaenal Abidin, Pj Sekda Kota Tegal dr Sri Primawati Indraswari, Asisten I Sekda Kota Tegal Dyah Kemala Sintha, Kepala Bagian Kesra Setda Kota Tegal, Zaenal Asikin dan Plh. Kemenag H. Tohari dan mauidotul khasanah Ustad H Dirjo Abdul Hadi.

Editor : Iman Nurhayanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network